Bersama KITAP, Ketua DPRD Hasyim SE Bantu Korban Kebakaran -->

Bersama KITAP, Ketua DPRD Hasyim SE Bantu Korban Kebakaran

Kamis, 27 April 2023

  


Medan | SNN-
 Bersama Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Komunitas Indonesia Tionghoa Perjuangan (KITAP) Medan, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan Hasyim SE memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Pertempuran, Kecamatan Medan Barat.

“Sebagai bentuk rasa keprihatinan, bersama rekan-rekan juang dari DPC KITAP Medan, kami memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Pertempuran Kecamatan Medan Barat,” kata Hasyim, Kamis (27/04/2023).

Adapun jenis bantuan yang diberikan tambah Hasyim berupa 16.000 buah batu bata reclea, dan 100 zak semen serta air mineral dan pakaian yang masih layak pakai.

KITAP Medan kata Hasyim, sebagai wadah komunitas juang yang berada dibawah naungan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Medan.

“Sebagai salah satu pendiri sekaligus pembina kami sangat memberikan apresiasi atas kepedulian KITAP Medan, yang menurut kami sangat efektif dalam upaya melebarkan sayap perjuangan partai di tengah-tengah masyarakat,”sebut Hasyim.

Sebab meski berisikan orang-orang Tionghoa, namun dalam pengabdiannya, mereka tidak pernah memandang latar belakang, suku dan agama,sebut Hasyim yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan ini.

Inilah KITAP, meski secara keseluruhan berisikan orang-orang Tionghoa, namun dalam pengabdianya tidak pernah memandang latar belakang suku dan agama, semua yang layak dibantu akan dibantu,tandas Hasyim.(torong/nur)