Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut Menyelidiki Penyebab Kematian Istri Polisi -->

Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut Menyelidiki Penyebab Kematian Istri Polisi

Selasa, 16 Maret 2021

  


Direktorat Reserse Narkoba Poldasu Menyelidiki Penyebab Kematian Istri Polisi 


Medan | SNN - Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut masih menyelidiki penyebab kematian istri seorang anggota Polri di lokasi hiburan malam Sky Garden (SG) yang berada di Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang pada Minggu (14/3/2021). Polisi mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), Penyidik sedang mengumpulkan bukti-bukti terkait kematian istri anggota Polri diduga over dosis di (Sky Garden),” kata Kabid Humas Polda Sumut,  Selasa (16/03/2021).

Pada Hari Minggu (14/3/2021) malam istri anggota Polri meninggal dunia setelah over dosis (OD) di Sky Garden. Dia sempat dibawa ke rumah sakit, tapi nyawanya tidak tertolong. Korban yang tewas berinisial RA (32), warga Kota Binjai.

Untuk mengungkap penyebab kematian korban, Penyidik masih memeriksa beberapa Saksi.

 “Penyelidik juga dilakukan oleh tim Jatanras Ditreskrimum, Ditresnarkoba dan melibatkan Propam Polda Sumut untuk memastikan kebenaran korban merupakan istri anggota Polri ini,” kata Hadi.

Berdasarkan laporan Bid Propam, membenarkan RA istri anggota Polri yang bertugas di Sumut. Namun, sejak April tahun lalu, mereka sudah tidak serumah menunggu proses percerian.

“Benar yang bersangkutan masih berstatus Bhayangkari, meski dalam proses perceraian. pihaknya tidak segan-segan mengambil langkah tegas jika di Sky Garden ditemui peredaran narkoba. Tandas kabid Humas.

Saat ini masih kita dalami,  Kapolda Sumut  tidak akqn mentolelir peredaran narkoba karena menghancurkan sendi sendi kehidupan masyarakat.(torong/arjuna)