Akhyar Dipercaya Pimpin IKANAS Dohot Anak Boruna Sumut -->

Akhyar Dipercaya Pimpin IKANAS Dohot Anak Boruna Sumut

Sabtu, 04 Juli 2020


Surat yang ditandatangani Ketua Umum IKANAS Irjen Pol (P) Drs H Rusli Nasution SH MH MM ini diserahkan langsung oleh Ketua Dewan Penasehat IKANAS Sumut H Pandapotan Nasution kepada Akhyar di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Medan Jalan Jenderal Sudirman No.35, Kecamatan Medan Maimun, Sabtu (04-07-2020) siang.

Dipercayanya Akhyar sebagai Plt Ketua IKANAS Sumut, diawali dari usulan yang diberikan DPD IKANAS Sumut menyusul pengunduran diri Dr H Amarullah Nasution MBA dari jabatan Ketua DPD IKANAS Sumut karena alasan kesehatan pertanggal 6 Juli 2019 lalu. 

Kemudian usulan ini diterima oleh DPP IKANAS yang dalam keputusannya menyatakan menerima pengunduran Dr H Amrullah Nasution MBA sekaligus mengangkat Akhyar menjadi Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD IKANAS Sumut berlaku sejak 8 Juni 2020 sampai dilaksanakannya Musyawarah Daerah pemilihan kepengurusan DPD IKANAS Sumut untuk periode selanjutnya.

Akhyar mengungkapkan penghargaannya atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk memimpin IKANAS Sumut ini. Awalnya, tutur Akhyar, sewaktu beberapa pengurus IKANAS Sumut meminta kesediaannya menggantikan Amarullah, dia sempat menolak. Alasannya, dia masih perlu belajar lagi tentang ke-Mandailing-an. 

Namun karena dorongan dan motivasi dan segala argumen yang disampaikan Pandapotan Nasution dan Ahmad Raja Nasution yang merupakan Sekretaris Umum Ikanas, akhirnya Akhyar tergerak menerima amanah ini. 

Selanjutnya, Akhyar mengungkapkan, marga Nasution juga memiliki peran penting dalam perjalanan bangsa dan negara ini. Salah seorang Jenderal Besar di Indonesia juga bermarga Nasution. 

Akhyar mengatakan, organisasi ini berdasarkan pada ikatan persaudaraan dan kekeluargaan. Ikatan ini sekaligus menjadi salah satu simpul anak bangsa dalam memperkuat persatuan dan kesatuan Indonesia.

 Saat itu, Akhyar juga menyampaikan, pekerjaan IKANAS Sumut dalam waktu dekat ini adalah konsolidasi organisasi. Ia berharap para pengurus dapat bekerja sama dan saling mengisi untuk membesarkan IKANAS di Sumut. 

Sebelumnya Ketua Dewan Penasihat IKANAS Sumut Pandapotan Nasution, menyerukan agar segenap anggota dan pengurus IKANAS di provinsi ini tetap solid dalam membesarkan ikatan ini. Disebutkannya, organisasi ini dihidupkan oleh ikatan darah, ikatan marga. 

“Kita ini dipersatukan oleh ikatan darah, ikatan marga. Bukan oleh ikatan teritorial maupun pun politik. Karena itu marilah kita lebih solid lagi untuk membesarkan IKANAS ini,” ucapnya.  (torong/fit)