Wakil Walikota Medan Pimpin Penertiban PK5 Pasar Sukaramai -->

Wakil Walikota Medan Pimpin Penertiban PK5 Pasar Sukaramai

Rabu, 29 Agustus 2018


Medan | SNN - Pemko Medan kembali melakukan penertiban terhadap pedagang kaki lima yang kerap berjualan di pinggiran Pasar Sukaramai, Senin (28-08-2018) malam hingga dinihari. Para pedagang ini memanfaatkan bahu jalan untuk menggelar dagangannya. Oleh sebab itu, keberadaan para pedagang ini sering menimbulkan kemacetan bagi para pengguna jalan yang melintasi jalan Ar. Hakim.

Wakil Wali Kota Medan, Ir.H.Akhyar Nasution,M.Si mewakili Wali Kota Medan, Drs.H.T Dzulmi Eldin S,M.Si memimpin langsung proses penertiban pedagang kaki lima ini. Dengan menurunkan 400 orang personil Satpol PP Kota Medan dan dibantu puluhan aparat gabungan dari TNI dan Polri, penertiban ini pun berjalan lancar, walaupun masih ada perlawanan skala kecil dari para pedagang.

Wakil Wali Kota Medan dalam kesempatan tersebut meminta kepada para pedagang untuk tidak lagi berjualan di pinggir jalan, karena sangat menganggu arus lalu lintas dikawasan tersebut. Wakil Wali Kota juga menginstruksikan kepada para petugas untuk mengawasi lokasi tersebut agar tidak ada lagi pedagang yang nekat berjualan di ruang milik jalan.

“Ruang milik jalan ini diperuntukkan bagi pengguna jalan dan pengendara, bukan untuk berjualan. Saya berharap para pedagang memahami, sehingga fungsi jalan dapat berjalan maksimal, lancar dan tidak terjadi kemacetan”. Ujar Wakil Wali Kota didampingi Sekretaris Sat Pol PP Kota Medan Rahmat Harahap. S.STP, M.AP, Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan, Renward Parapat,ATD,MT, Camat Medan Denai, Hendra Asmilan,S.IP dan Camat Medan Area, Muhammad Ali Sipahutar.

Ditambah Wakil Wali Kota, Pemko Medan melalui Sat Pol PP akan terus bertindak tegas bagi pelanggar peraturan, termasuk para pedagang yang tidak mau bekerja sama memindahkan lapak dagangannya. Menurut Wakil Wali Kota, Pemko Medan telah menyediakan tempat yang representatif untuk berjualan yakni di Pasar Sukaramai.

“Bagi Pemko Medan,  tidak ada lagi toleransi mengenai persoalan ini, karena masalah penertiban Pasar Suka ramai ni sudah berlarut-larut. Kita akan menindak tegas jika para pedagang kaki lima yang tidak mau bekerja sama dan bersikukuh untuk terus berjualan di ruang milik jalan ini”. Tegas Wakil Wali Kota.(torong/fit)