Medan | SNN -
Wakil Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi
menghadiri halal bihalal dengan seluruh jajaran di lingkungan Dinas
Pendidikan Kota Medan, Kamis (28-06-2018).
Halal
bihalal yang dimulai sekitar pukul 11.00 WIB berlangsung meriah, selain
pegawai dan pejabat Dinas Pendidikan, juga dihadiri tenaga pendidik
mulai tingkat SD dan SMP serta stakeholder pendidikan yang ada di Kota
Medan.
Wakil Wali Kota sangat mengapresiasi digelarnya halal
bihalal tersebut. Di samping meningkatkan tali silaturahmi, kegiatan
ini juga dinilainya sebagai upaya membangun rasa kebersamaan yang cukup
kuat di lingkungan Dinas Pendidikan.
Wakil Wali Kota optimis jajaran Dinas Pendidikan dapat meningkatkan layanan pendidikan bermutu.
“Jika
rasa kebersamaan sudah terbangun di lingkungan Dinas Pendidikan, insha
Allah pelayanan pendidikan yang diberikan dapat lebih maksimal sehingga
memuaskan masyarakat. Dengan demikian keinginan kita untuk meningkat
mutu dan kualitas pendidikan di kota yang kita cintai bersama dapat
terwujud,” kata Wakil Wali Kota.
“Marilah
dengan hati yang terbuka, lapang dada dan wajah yang jernih serta
tangan terjulur, kita saling maaf memaafkan semau kesalahan dan
kesilapan di masa lalu sambil mengobarkan pesan kedamaian di Kota Medan.
Di samping itu mari kita bangun sinergi dan membangun kerja sama guna
memajukan pendidikan menjadi lebih baik lagi ke depannya,”
pesannya.(torong/fit)