Kota Medan Masih Banyak Persoalan -->

Kota Medan Masih Banyak Persoalan

Minggu, 17 Desember 2017

Medan | Indonesia Berkibar News - Anggota DPRD Kota Medan, Denni Maulana Lubis, menilai janji Walikota Medan untuk mewujudkan Medan sebagai rumah kita dan Kota masa depan masih jauh dari harapan. Sebab masih banyak persoalan harus ditanganin Walikota Medan seperti  banjir, sampah, kemiskinan, keamanan serta pola pembangunan infrastruktur masih amburadul.

“Masih banyak yang perlu dibenahi dan menjadi skala prioritas pada tahun 2018 mendatang,” kata Deni menjawab wartawan, Minggu (17/12) menyikapi kondisi Kota Medan akhir tahun 2017 ini.

Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Penataan Ruang dapat menyelesaikan masalah secara tuntas, tetapi bukan memindahkan persoalan seperti akibat pengorekan parit lantas banjir berpindah ke Pemukiman, ungkap Deni.

Sedangkan  belum melihat adanya komposisi dan proporsi yang ideal antara belanja Pegawai dengan belanja Pembangunan dalam RAPBD 2018 yang baru saja disampaikan.(fahmi)