Banjir Tebing Tinggi Sudah Surut -->

Banjir Tebing Tinggi Sudah Surut

Kamis, 09 November 2017

Tebing Tinggi | IBN - Banjir kiriman yang melanda beberapa pemukiman penduduk dibeberapa kelurahan khususnya berada dibantaran sei-bahilang yang meluap Rabu(08-11-2017) mulai sekitar jam 16.00, mulai tengah malam (09-11-2017) sampai pagi sudah menyusut.

Ratusan rumah warga yang sempat digenangi air banjir kiriman tersebut diantaranya yang berada di Kel.Persiakan, Kel.Bandarsono Kec.Padang Hulu, Kel.Mandailing, Kel.Pasar Gambir Kec.Tebing Tinggi Kota.

Banjir kiriman masuk melalui sei-Bahilang karena meluap selain sempat menggenangi ratusan rumah warga juga badan jalan sakti lubis dan Jalan Rao Kel.Mandailing sempat pula menghambat lalu lintas diruas jalan tersebut.

Syahreza (45) seorang warga Kp.Rao Kel.Mandailing percis dibantaran sei-bahilang yang rumahnya sempat kemasukan air mengatakan air naik secara perlahan mulai sekitar pukul 16.00 Wib, namun tengah malam kembali surut.

Dikatakannya meluapnya air sei-bahilang karena sedikit terhambat dimuaranya sei-padang yang sedikit permukaannya naik,dan juga sendimen yang ada di sei-bahilang sudah meninggi dan mengakibatkan mendangkalnya sei-bahilang.

Reza berharap Pemerintah Kota Tebing Tinggi berkenan kembali melakukan pengerukan sei-bahilang seperti beberapa tahun lalu, terutama pada daerah-daerah yang rawan banjir, agar arus sungai lebih lancar.

Camat Tebing Tinggi Kota Surya Dharma mengatakan meskipun beberapa pemukiman warganya sempat digenangi air setinggi 20 cm-30 cm, tidak berlangsung lama, hanya beberapa jam saja, dan tidak ada warga yang mengungsi.

Arus sungai bahilang kurang lancar keluarnya, karena sungai sudah mulai mendangkal, dan masuk kepekarangan dan rumah penduduk melalui parit-parit pembuangan, meskipun air tidak sampai melampui benteng sungai, yah kita berharap Pemko Tebing Tinggi bisa memprogramkan melanjutkan menormalisasi sei-bahilang, ujarnya.(itorong)